PSMS Medan Boyong 19 Pemain Hadapi Bali United


PSMS Medan akan memboyong 19 pemain ke markas Bali United di pertandingan Liga 1 2018. Meski begitu, pelatih Djadjang Nurdjaman belum mengumumkan nama-nama pemain yang akan dibawa.
"Nanti kami bawa 19 pemain ke Bali. Tapi untuk namanya akan segera saya sampaikan," terang Djanur, Senin (19/03/18).
Mengingat waktu pertandingan yang semakin mepet membuat skuad AyamKinantan lebih memilih fokus menjaga kebugaran. Rencananya mereka akan berangkat ke Bali pada tanggal 22 Maret mendatang.
"Sisa tiga hari lagi. Tinggal menjaga kebugaran itu yang paling penting. Jangan sampai ada yang sakit," ungkapnya.
Djanur menginginkan anak asuhnya bisa kompak dan bekerja sama dengan baik demi mengimbangi timtuan rumah.
"Kerja sama tim untuk melawan itu," timpalnya.
Meski laga perdananya harus bermain tandang, Djanur mengaku tak mempermasalahkannya, pasalnya PSMS Medan sudah terbiasa bermain diluar kandang termasuk pada saat Piala Presiden 2018 lalu.
"Mental tandang tak masalah. Piala Presiden kita juga tanda semua. Mudah-mudahan tidak ada masalah," tegasnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel